peluang usaha bakso bakar

Jika anda suka wisata kuliner street food atau jajanan jalanan pasti tidak asing dengan jajanan satu ini. Yah namanya adalah bakso bakar, bakso bakar menjadi salah satu jajanan jalanan yang paling banyak peminatnya. Rasa dari bakso yang sudah enak ditambah dengan membakarnya serta olesan bumbunya selalu menggoda lidah. Jika anda mau membangun sebuah usaha namun masih bingung, peluang usaha bakso bakar masih terbuka lebar.

Bakso sendiri merupakan makanan yang sangat populer di Indonesia, mulai dari anak-anak hingga orang tua sering menikmati makanan berbentuk bulat ini. Bakso adalah olahan makanan yang terbuat dari daging yang dicincang yang dicampur dengan tepung sehingga menjadi adonan dan dibentuk bulat.

Makanan berbentu bulat diminati karena memilki rasa yang lezat dan nikmat. Kebanyakan bakso dihidangkan dengan kuah dan ditambah dengan mie, pangsit, dan tahu. Dengan perkembangnya usaha kuliner dan selera masyarakat, banyak bermunculan kreasi dari olahan bakso.

Salah satunya adalah bakso bakar ini. Bakso bakar ternyata disukai banyak orang, menawarkan rasa yang gurih karena dibakar dengan dipadukan aneka sambal saus. Menjadikan bakso bakar semakin banyak penggemarnya. Hal ini juga berbanding lurus dengan peluang usaha bakso untuk dijadikan usaha. Membuka usaha bakso bakar bisa menjadi pilihan usaha yang cukup menjanjikan.

Pangsa pasar yang luas menjadi nilai tambah bagi peluang usaha bakso bakar. Karena konsumen dari bakso bakar ini bukan cuma kalangan tertentu, namun hampir semua kalangan dari ank-anak hingga orang tua. Modal yang harus dikeluarkan tidak terlalu besar, sebab beberapa peralatan cukup murah seperti alat pemanggang bakso yang bisa didapatkan dengan harga yang relatif murah.

Jika anda benar-benar tertarik terjun ke usaha ini tentu harus mengetahui bagaimana cara membangaun dan menjalankan usaha bakso bakar agar bisa berkembang dan sukses. Namun jika anda belum tahu caranya, tenang saja karena berikut akan kami berikan beberap langkah yang harus dilakukan ketika memulai usaha bakso bakar ini.

Cara Membagun Usaha Bakso Bakar agar Laku Keras

peluang usaha bakso bakar

Peluang usaha bakso bakar seperti yang sudah dijelaskan di atas sangat menarik dan menjanjikan. Akan tetapi itu saja tidak cukup, dalam bembangun sebuah usaha harus tahu bagaimana cara membangun dan mengambangkan usaha yang tepat. Ada banyak faktor yang mempengaruhi berjalan atau tidaknya sebuah usaha, Mulai dari pengalokasian modal yang tepat hingga strategi promosi dan pemasaran.

Berikut cara membangun usaha bakso bakar agar berkembang dan mendapatkan keuntungan :

1. Komitmen adalah modal awal yang penting

Kunci utama dalam menjalankan sebuah usaha adalah komitmen. Usaha apapun termasuk bakso bakar yang sedang maupun akan anda mulai membutuhkan sebiah komitmen yang kuat. Karena sebuah komitmen merupakan tantantangan terbesar yang dimiliki seorang pelaku usaha. Kadangkala usaha bakso bakar hanya dijalankan untuk pekerjaan sampingan atau mengisi waktu luang.

Walaupun peluang usaha bakso bakar ini bermodalkan kecil-kecilan, namun harus tetap terorganisir dan terencana dengan baik. Sebagai pelaku bisnis anda tentunya harus mempertimbangkan bagaimana pelayanan yang baik bagi konsumen anda dan timbal balik antara biaya produksi dan pendapatan anda.

2. Konsep Usaha Bakso Bakar yang menarik

Di dalam dunia usaha apapun, sebuh konsep usaha yang menarik dan fress tentu menjadi nilai tambah dalam usaha tersebut. Termasuk juga dalam peluang usaha bakso bakar ini. Justru di dalam usaha kuliner seperti bakso bakar konsep yang menarik menjadi daya tarik tersendiri bagi calon konsumen. Jadi, sebelum memulai usaha bakso bakar sebaiknya anda memikirkan konsep usaha yang semenarik mungkin dan usahakan berbeda dengan konsep usaha yang kebanyakan sudah ada agar lebih original.

Konsep usaha yang membuat calon konsumen bertanya-tanya apa produk yang dijual, kunikan apa dari produk tersebut, dan menawarkan pelayanan seperti apa. Dengan begitu anda bisa dengan mudah menjaring konsumen. Banyak ditemukan konsep usaha kuliner dengan nama yang “aneh/nyeneh” atau konsep desain tempat usaha yang tidak lazim.

Namun hal tersebut membuat calon konsumen penasaran ingin mencobanya. Masayarakat Indonesia sekarang ini ingin mencoba sesuatu yang baru, mereka merasa bosan dengan makanan yang biasa-biasa saja. Karena memiliki cita rasa yang enak saja belum cukup untuk membuat konsumen loyal.

3. Perhitungkan dana awal usaha dengan matang

peluang usaha bakso bakar

Hal ini menjadi salah satu faktor yang krusial yang sering menjadi batu sandungan bagi orang -orang yang akan terjun ke dunia usaha. Banyak orang sering mengeluh karena sulit mendapatkan uang untuk dujadikan modal usaha mereka.

Namun jika anda bisa memperhitungkan biaya awal dengan matang dan seefisien mungkin, hal ini dapat dihindari. Misalnya jika anda akan membeli peralatan penunjang usaha bakso bakar, sebaiknya anda tidak perlu memaksakan membeli segala sesuati yang sifatnya tidak mendesak.

Cara lainnya yang bisa anda lakukan adalah memulai usaha bakso dengan modal yang sedang kamu miliki saat ini. Kemudia secara bertahan anda dapat menyisihkan keuntungan yang nantinya digunakan untuk mengembangkan usaha anda. Atau jika mengingikan modal besar diawal anda bisa mengajukan peminjaman modal ke koperasi atau Bank melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR).

4. Mencari lokasi strategis untuk peluang usaha bakso bakar

peluang usaha bakso bakar

Lokasi usaha yang tepat dan strategis merupakan poin penting, terlebih dalam usaha kuliner yang baru dimulai. Pastikan memilih lokasi usaha yang stategi yang mudah untuk di akses dan ramai. Selain itu cermati peta persaingan usaha di lokasi yang anda pilih. Contohnya, jika anda membangun sebuah usaha kuliner yang lokasinya berdekatan dengan pelaku usaha lain sejenis yang brandnya terkenal tentu anda akan mengalami kesulitan dalam menjaring komsumen. Para konsumen tentu akan cenderung memilih usaha/brand yang sudah mereka kenal dan percayai.

5. Inovasi, faktor pembeda dengan pelaku usaha sejenis

Faktor lain yang menentukan suskes tidaknya peluang usaha bakso bakar adalah inovasi. Sebuah usaha yang memiliki sifat inovatif tentu akan menjadikannya berbeda dengan pelaku usaha kuliner lainnya. Sifat inovatif bisa meliputi tampilan, bentuk, rasa, kerasi penyajian dan pembuatan. Sebaiknya anda lebih inovatif terhadap usaha bakso bakar yang ditawarkan ke konsumen.

Salah satu contoh inovasi yang sukses dalam usaha kuliner adalah martabak dengan variasi topping yang saat ini populer. Martabak yang merupakan jajanan yang sudah ada sejak dahulu dan awalnya hanya dengan variasi martabak manis dan martabak telur. Kini karena inovasi ditambahkan beragam topping dan adonan martabak yang unik seperti pandan, nutella, skippy, stroberi, green tea, oreo, keju, dan lainnya. Mejadikan martabak kini sebagai salah satu usaha jajanan kekinian.

Dengan inovasi tersebut berhasil menarik perhatian masyarakat dan membuat martabak semakin banyak pemintanya. Itulah mengapa pentingnya sebuah inovasi dalam usaha kuliner termasuk usaha bakso bakar, selain itu inovasi akan menjadikan sebuah usaha mampu bersaing.

6. Tentukan target pasar

Jika anda sudah mempersiapkan kelima faktor di atas, sekarang saatnya mentukan target pasar dari produk anda. Target pasar dalam usaha kuliner seperti bakso bakar memang sangat luas, akan tetapi jika anda bisa menentukan target pasar yang lebih spesifik tentu akan mempermudah anda untuk fokus dalam menjaring komsumen awal yang akan menjadi bahan promosi anda.

Misalnya, jika usaha bakso bakar anda yang anda mulai target pasarnya adalah mahasiswa, sebaiknya anda fokus terhadap pendukung usaha yang dapat menjaring mahasiswa. Ketika anda berhasil menjaring target pasar ini, maka dengan otomatis brand usaha anda akan semakin dikenal luas dan peluang usaha bakso bakar semakin lebar.

7. Menentukan strategi promosi yang tepat

usaha

Stragegi promosi yang paling sederhana, namun cukup ampuh dan sudah terbukti adalah promosi dari mulut ke mulut. Tentu anda harus bisa mendatangkan “mulut-mulut” tersebut terlebih dahulu agar mereka dapat menganal produk yang anda tawarkan. Jika mereka merasa puas tentu akan datang lagi dikemudian hari atau bahkan merekomendasikan ke orang lain.

Untuk bisa menarik konsumen anda dapat melakukan berbagau strategi promosi baik secara offline maupun online. Strategi promosi yang digunakan juga terkait dengan target pasar yang ingin anda raih. Misalnya, target pasar bakso bakar anda adalah mahasiswa tentu memanfaatkan media online untuk promosi lebih efektif.

8. Jaga reputasi peluang usaha bakso bakar

Jika anda sudah sukses menjalankan tujuh point di atas, selanjutnya adalah poin terakhir yaitu menjaga reputasi usaha. Ketika usaha bakso bakar anda sudah dikenal secara luas, salah satu tantangan yang paling berat adalah menjaga reputasi usaha tetap abik dimata konsumen. Reputasi juga menjadi faktor apakah usaha bakso bakar anda bisa betahan lama atau tidak dalam persaingan yang semakin ketat.

Anda bisa menjaga reputasi usaha bakso bakar dengan terus menjaga kualitas bahkan meningkatkan produk dan layanan terhadap komsumen. Selain itu anda juga bisa menetapkan standar kualitas terhadap usaha anda termasuk SDM nya.

Baik, itulah gambaran peluang usaha bakso bakar dan bagaimanan memulai usahanya agar bisa berjalan dan berkembang. Dan jika menurut anda poin-poin yang dibahas di atas realistis untuk dijalankan, tidak ada salahnya untuk terjum ke usaha kuliner sebab peluang usaha bakso bakar masih sangat potensial.

By Tomy Suganda

Saya adalah seorang penulis di bisnisusahaonline.com yang sangat tertarik pada perkembangan teknologi, terutama di bidang IT. Saya senang belajar hal-hal baru dan dengan penuh semangat berbagi wawasan seputar bisnis dan berbagai tips terkini dengan komunitas kami.